Di masa Pandemi yang belum ada kemajuan ini pastinya membuat semua pelaku bisnis mengalami penurunan. Covid-19 pada Tahun 2020 cukup menguras energi hampir seluruh orang di dunia. Segala hal dibatasi yang membuat berbagai aspek kehidupan mengalami gangguan, termasuk perputaran usaha yang semakin parah. Sebagai pelaku bisnis kita harus pintar dalam mengatur mulai dari hal kecil agar tidak salah langkah yang dapat berakibat fatal pada saat situasi seperti ini. Lalu apa saja hal yang jangan dilakukan pada bisnismu dimasa pandemi ini?
Pengeluaran yang tidak diperlukan
Pada saat pandemi terjadi pastinya pelaku bisnis mengalami penurunan yang signifikan, melihat kondisi yang terjadi para pelaku bisnis harus mengatur perputaran keuangan dengan matang. Jangan mengeluarkan biaya yang besar untuk pengeluaran yang tidak terlalu penting misalnya : membeli barang yang tidak terlalu dibutuhkan dengan harga fantastis. Kalian dapat memperbaiki atau mengoptimalkan peralatan yang sudah ada. Karena dana tersebut dapat dialokasikan untuk hal yang lebih memajukan bisnis misalnya : melakukan promosi atau memperbaharui design packaging bisnis mu
Hindari pinjaman dengan bunga yang tinggi
Karena situasi yang semakin parah belakangan ini, mungkin banyak pemilik usaha terpaksa harus meminjam dana demi kelangsungan usaha misalnya untuk membayar sewa tempat. Tetapi ini hal yang harus diperhatikan agar tidak terlilit, pastikan kalian sebagai pemilik bisnis harus dengan baik mengatur pinjaman usaha untuk keperluan operasional. Ketika anda mengajukan pinjaman, pastikan anda meminjam di Bank yang sudah terdaftar di OJK. Perhatikan juga bunga pinjaman anda tidak lebih dari 2% per bulan. Karena jika lebih dari itu maka pinjaman tersebut biasanya digunakan untuk keperluan konsumtif. Anda juga dapat memanfaatkan program pemerintah dengan nama produk Kredit Usaha Rakyat (KUR). Kredit ini biasanya terdapat di seluruh bank BUMN dengan bunga yang relatif lebih murah. Bunga dari kredit ini bervariatif mulai dari 5% hingga 8% per tahun dengan plafon berbeda-beda di setiap bank.Jika anda memiliki usaha yang sudah berjalan lebih dari setahun, maka anda dapat mengajukan KUR ini
Jangan mudah menyerah
Masa- masa seperti ini memang terasa sangat berat pastinya. Karena kita semua harusĀ melalui krisis mulai dari kesehatan hingga ekonomi. Tetapi banyak hal baik dan peluang-peluang yang kita bisa lakukan lho, Jika kalian seorang pemilik usaha, yuk terus mencari strategi untuk tetap mengembangkan usaha kalian di masa seperti ini dengan mampu beradaptasi dan terus berinovasi. Kalian juga bisa membaca tips n trik tentang bisnis dari hellobill sebagai referensi. Pasti ada kebaikan di setiap bencana lho!